AKUNTANSI BIAYA : BIAYA PEMASARAN DAN FUNGSI PEMASARAN




A.  Pengertian Biaya Pemasaran
Biaya pemasaran adalah biaya – biaya yang dibebankan ke dalam penjualan suatu produk barang atau jasa yang dimulai dari keluarnya barang dari gudang hingga sampai ke tangan pembeli atau customer. Kegiatan pemasaran itu sendiri meliputi segala aktivitas membeli dan menjual, yaitu setiap kegiatan dalam dunia usaha untuk menyalurkan barang atau jasa para produsen dan konsumen.


Menurut Mulyadi (2009:487 – 488), biaya pemasaran dalam arti sempit dibatasi artinya sebagai biaya penjualan, yaitu biaya – biaya yang dikeluarkan untuk menjual produk ke pasar. Sementara biaya pemasaran dalam arti luas meliputi semua biaya yang terjadi sejak produk selesai diproduksi dan disimpan dalam gudang sampai dengan produk tersebut diubah kembali dalam bentuk uang tunai.


Peran akutansi biaya sangatlah penting bagi manajemen terkait penentuan harga dimana melalui informasi biaya yang disajikan (biaya bahan baku, biaya tenaga kerja langsung dan biaya overhead), maka manajemen dapat menetapkan harga yang realistis dari sebuah barang serta mengelola barang tersebut secara efektif dan efisien hingga sampai ke tangan konsumen.


Pada umumnya, kegiatan advertensi merupakan awal dari aktivitas pemasaran suatu produk barang maupun jasa, setelah selesai diproduksi. Setelahnya akan dilakukan penyimpanan produk, penjualan barang dalam arti produknya sah dipesan dan terjual oleh pembeli, pembungkusan dan pengiriman barang yang dipesan dan terjual tersebut, tahap penagihan atas barang yang telah terjual, serta pencatatan transaksi penjualan oleh perusahaan bagian akuntansi.


Dengan kata lain, biaya pemasaran tidak hanya meliputi biaya penjualan saja melainkan termasuk di dalamnya biaya advertensi, biaya pergudangan, biaya pembungkusan dan pengiriman, biaya kredit dan penagihan serta biaya pencatatan atau akuntansi pemasaran. Secara garis besar, biaya pemasaran dikelompokkan atau dibagi menjadi 2 golongan, yaitu :

1.  Biaya untuk mendapatkan pesanan (order getting costs), merupakan semua biaya yang dikeluarkan untuk memperoleh pesanan

2.   Biaya pemenuhan pesanan (order filling costs), merupakan semua biaya yang dikeluarkan untuk dapat memenuhi pesanan produk hingga sampai ke tangan konsumen dan kemudian menghasilkankan kas atau uang tunai bagi perusahaan (terkait kegiatan penagihan piutang).


 
B.  Memahami Fungsi Pemasaran
Pemasaran  merupakan peran penting dan penentu dalam menjaga kegiatan operasional perusahaan agar tetap berjalan. Fungsi pemasaran secara terpisah terbagi atas 6 sub fungsi, yaitu :

1.   Fungsi penjualan, yaitu segala kegiatan yang dilakukan untuk memenuhi pesanan yang diterima dari pelanggan atau pembeli.

2.  Fungsi advertensi, yaitu kegiatan dimana perancangan dan pelaksanaan aktivitas order getting melalui kegiatan advertensi serta promosi.

3.   Fungsi pergudangan, yaitu terkait penyimpanan produk jadi yang siap dijual. Barang yang kita beli selama ini terpelihara dan terjaga kualitasnya, itu merupakan hasil kerja dari fungsi gudang.

4.   Fungsi pembungkusan dan pengiriman, meliputi kegiatan pembungkusan dan pengiriman produk kepada konsumen atau pelanggan. Penggunaan berbagai macam fasilitas ekspedisi yang sesuai keinginan serta bungkusan barang yang kita pesan terlihat rapih, menarik dan aman itulah hasil karya dari fungsi pembungkusan dan pengiriman.

5. Fungsi kredit dan penagihan, yaitu aktivitas pemamntauan kemampuan bayar dari pelanggan serta menagih piutang dari barang atau jasa yang telah dibeli sebelumnya. Fungsi ini sangat menentukan keberhasilan perusahaan dalam merealisasikan dan mengkonversi penjualannya menjadi uang tunai, jika fungsi ini bermasalah, maka tentunya penjualan yang dilakukan oleh perusahaan akan sia – sia dan merugikan bagi perusahaan itu sendiri.

6. Fungsi akuntansi pemasaran, yaitu terdiri atas kegiatan pembuatan faktur dan penyelenggaraan catatan akuntansi penjualan. Fungsi ini  sangat berperan penting bagi manajemen terkait menyediakan informasi keuangan sehingga membantu manajemen agar dapat mengelola perusahaan secara efektif dan efisien.

Comments

Popular posts from this blog

TEORI AKUNTANSI : MEMAHAMI SIFAT - SIFAT AKUNTANSI

ANGGARAN PERUSAHAAN : ANGGARAN PADA PERUSAHAAN JASA (SERVICE COMPANY BUDGET)

AKUNTANSI BIAYA : MEMAHAMI REWORK DAN SCRAP