Posts

Showing posts from February, 2019

TEORI AKUNTANSI : 11 PRINSIP AKUNTANSI YANG PERLU DIKETAHUI

Image
Accounting Principle : By Indra Y.P A.   Prinsip Dasar Akuntansi Dalam penyusunan laporan keuangan harus menggunakan prinsip – prinsip akuntansi sebagai dasar dalam menyusun laporan keuangan, sehingga dapat dikatakan juga bahwa fungsi dari prinsip - prinsip akuntansi adalah untuk menjamin keseragaman atas penyajian dalam interpretasi atas laporan keuangan untuk pihak eksternal. Jika prinsip – prinsip ini tidak ditetapkan atau tidak dipatuhi maka akibatnya akan terjadi perbedaan interpretasi yang akan membingungkan sehingga mempengaruhi keputusan yang akan dibuat. Berikut prinsip – prinsip akuntansi yang digunakan : https://akuntansisekai.blogspot.com/ 1. Prinsip Entitas Usaha ( Business Entity Principle ) Prinsip Entitas Ekonomi atau yang sering juga disebut prinsip kesatuan entitas merupakan konsep kesatuan usaha dimana akuntansi menganggap bahwa perusahaan adalah sebuah kesatuan ekonomi yang berdiri sendiri dan terpisah dengan pribadi pemilik ataupun entitas e

BISNIS DAN INVESTASI : PENJELASAN LENGKAP OBLIGASI (BOND)

Image
Bonds : By Indra Y.P A.   Pengertian Obligasi Sebelum membahasnya, sebagai pihak yang mempertimbangkan dan Insyaallah menggunakan prinsip syariah penulis sangat   tidak menyarankan pembaca untuk ikut berkontribusi dalam kegiatan investasi obligasi karena terdapat unsur yang diharamkan (riba) di dalamnya. Cukup dijadikan sebagai pengetahuan saja. Meskipun begitu, menurut penulis pengetahuan tentang obligasi ini sangat bermanfaat bagi kita dalam membaca ekonomi, khususnya bagi anda yang ingin menjadi seorang pebisnis atau analis. Sebab produk obligasi ini memiliki pengaruh yang besar dalam ekonomi mengingat banyak yang menggunakannya sehingga akan sangat bermanfaat bagi kita dalam membuat suatu keputusan terkait pekerjaan atau bisnis. Obligasi atau biasa disebut bond merupakan selembar kertas yang berisi kontrak antara pemberi pinjaman dengan yang diberi pinjaman dimana dalam jangka waktu yang ditentukan pihak yang diberi pinjaman berjanji mengembalikan utang pokok terseb

AKUNTANSI KEUANGAN : MEMAHAMI PENGERTIAN, PROSEDUR DAN METODE DANA KAS KECIL (PETTY CASH)

Image
Form Petty Cash Receipt : By Indra Y.P A.   Definisi Dana Kas Kecil (  Pettycash ) Seperti materi yang pernah dibahas oleh penulis tentang cash in bank terkait rekonsiliasi bank, bukan cuma sekedar kemauan perusahaan belaka untuk menempatkan dana kas di rekening bank melainkan juga untuk kepentingan pengendalian internal perusahaan. Meskipun demikian, perusahaan tetap menyisihkan sebagian kecil dari jumlah kas untuk disimpan dalam brankas perusahaan yang disebut dengan dana kas kecil.  Dana kas kecil atau biasa disebut juga dengan petty cash merupakan uang kas yang tersimpan dalam brankas kantor suatu perusahaan untuk membiayai spending yang jumlahnya relatif kecil dan sering terjadi. Seperti misalnya membeli pulpen, alat pembersih lantai, perangko, vas bunga, alas meja tamu yang ada di front office , tinta printer, makanan dan minuman untuk tamu atau para pelamar kerja yang sedang tes dan lain – lain. Tentu akan sangat tidak efisien apabila menggunakan cash in bank untu

AKUNTANSI KEUANGAN : PRAKTIK REKAYASA LABA AKRUAL (ACCRUAL EARNING MANAGEMENT)

Image
Rekayasa Laba : By Indra Y.P A.   Definisi Rekayasa Laba Ketika mendengar kata praktek atau kasus rekayasa, maka yang akan terlintas dalam pikiran setiap orang pasti sesuatu yang negatif. Memang benar seperti itu, lantas mengapa masih tetap dilakukan? Apa sebenarnya yang dimaksud dengan rekayasa laba? Secara lebih jelasnya silakan tanyakan para pelakunya yang biasanya adalah para manajer. Tapi, sebelum membuat kesimpulan, alangkah bijaknya jika kita memahami terlebih dahulu apa itu rekayasa laba & apa yang dimaksud dengan praktik rekayasa laba dalam akuntansi.  Berdasarkan makna per katanya, menurut penulis pengertian rekayasa laba memiliki dua arti: Pertama , rekayasa laba merupakan penerapan kaidah – kaidah ilmu dalam menentukan laba yang akan dilaporkan dalam laporan keuangan.  Menurut Levitt (1998) rekayasa laba merupakan sebuah trik akuntansi di mana flesibilitas dalam penyusunan laporan keuangan digunakan atau dimanfaatkan oleh manajer yang berusaha untuk memenu