MANAJEMEN : LINGKUP MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA
A. Mengenal Pengertian MSDM
Pada dasarnya,
menurut Mc. Leod (1995) manajer mengelola 5 jenis sumber daya yaitu manusia,
material, mesin, uang dan informasi (termasuk data). Secara singkat dan
sederhananya, manajemen sumber daya manusia (MSDM) merupakan proses pengelolaan
sumber daya manusia oleh perusahaan sejak perencanaan penambahan karyawan,
pencarian, perekrutan hingga telah bekerja dalam perusahaan secara kontinu.
Sumber daya manusia disini tidak hanya untuk karyawan biasa, melainkan termasuk
didalamnya tingkatan manajer dan ahli atau profesional serta karyawan dalam
bentuk kemitraan.
Menurut Bohlarander dan Snell
(2010:4) mengungkapkan pengertian manajemen sumber daya manusia adalah ilmu
yang mempelajari bagaimana memberdayakan karyawan dalam perusahaan, membuat
pekerjaan, kelompok kerja, mengembangkan para karyawan yang mempunyai
kemampuan, mengidentifikasi suatu pendekatan untuk dapat mengembangkan kinerja
karyawan dan memberikan imbalan kepada mereka atas usahanya dan bekerja.
Secara lebih sederhana dan singkat,
Henry Simamora (1999:3) menjelaskan pengertian manajemen sumber daya manusia
adalah pendayagunaan, pengembangan, penilaian, pemberian balas jasa, dan
pengelolaan individu anggota organisasi atau kelompok pekerja.
Menurut Jack, CEO General Electric Company, bahwa produktivitas berasal dari setiap
individu dengan membuat setiap orang sebagai bagian dari tiap langkah diambil
perusahaan dan mengizinkan setiap orang berpendapat dan berperang sebagai
bagian – bagian berpendapat dan berperan dalam keberhasilan suatu perusahaan,
maka produktivitas yang diperoleh akan berlipat ganda. Dengan demikian, dapat
dilihat betapa pentingnya manajemen sumber daya manusia dalam rangka menjaga
kualitas suatu perusahaan.
B. Lingkup MSDM
Tugas dari manajemen sumber daya
manusia ialah berkisar pada upaya mengelola unsur – unsur manusia dengan segala
potensi yang dimilikinya seefektif mungkin sehingga dapat diperoleh sumber daya
manusia yang puas dan memuaskan bagi organisasi. Lingkup manajemen sumber daya
manusia itu sendiri ialah meliputi semua aktivitas yang berhubungan dengan
sumber daya manusia dalam perusahaan atau organisasi.
Para manajer harus berusaha
mengintegrasikan kepentingan dari para pekerja dengan kepentingan perusahaan
atau organisasi secara keseluruhan, artinya harus ada timbal balik manfaat,
tidak hanya manfaat yang searah saja. Berbagai masalah yang berhubungan dengan
pengelolaan sumber daya manusia dalam organisasi antara lain sebagai berikut :
1. Memperkerjakan
karyawan yang tidak sesuai dengan tuntutan pekerjaan
2. Mengalami
perputaran karyawan (laborturnover)
yang tinggi
3. Karyawan
tidak bekerja dengan kontribusi yang terbaik atau kurang termotivasi
4. Terjadi
diskriminasi karyawan
5. Kondisi
lingkungan kerja yang tidak aman (plus
tidak nyaman)
6. Ketidakadilan
dalam penggajian atau pengupahan
7. Kurangnya
pelatihan dan pengembangan karyawan
Terkait dana produksi dimana
manajemen sumber daya manusia meliputi usaha – usaha atau aktivitas – aktivitas
suatu organisasi dan mengelola sumber daya manusia yang dimilikinya secara umum
dimulai dari proses pengadaan karyawan, penempatan, pengelolaan, pemeliharaan,
pemutusan hubungan kerja hingga hubungan industri.
Selain itu, terdapat juga peran
teknologi dalam manajemen sumber daya manusia dimana teknologi cukup penting
bagi organisasi atau perusahaan beserta fungsi – fungsi manajemen sumber daya
manusia. Faktor teknologi ini mempengaruhi alat yang tersedia beserta keahlian
yang dibutuhkan dalam melaksanakan pekerjaan. Komputerisasi ini seringkali
dianggap sebagai sebab dari banyaknya orang kehilangan kesempatan bekerja atau
kena PHK namun disisi lain juga membawa sebuah perubahan bagi karyawan.
C. Perbedaan MSDM, Personalia dan
Administrasi Personalia
Terdapat perbedaan yang mendasar
antara manajemen sumber daya manusia dengan manajemen personalia atau
kepegawaian. Perbedaan dari keduanya terletak pada lingkungan pembahasan
pengelolaan sumber daya manusia.
Manajemen
sumber daya manusia dilihat sebagai suatu strategi untuk mengelola setiap
orang dalam suatu perusahaan atau organisasi untuk mencapai tujuan bisnis atau
sebagai suatu mekanisme pengintegrasian antara berbagai kebijakan perusahaan
dengan penerapannya dalam mengelola sumber daya manusia serta kaitannya dengan
strategi organisasi atau perusahaan.
Sedangkan manajemen personalia atau kepegawaian lebih menekankan pada
manajemen sistim atau prosedur personalia, administrasi personalia/kepegawaian,
lebih menekankan pada implementasi sistim dan prosedur personalia dalam
organisasi. Menurut Manulang (2001:156), manajemen personalia adalah sebuah
bidang ilmu yang mempelajari tentang bagaimana cara memberikan suatu fasilitas
untuk perkembangan, pekerjaan, dan juga rasa partisipasi pekerjaan di dalam
suatu kegiatan atau aktivitas.
Semoga bermanfaat ya. . . :-)
https://kazenime22.blogspot.com/2019/12/manajemen-definisi-dan-peranan.html
https://kazenime22.blogspot.com/2019/12/manajemen-konsep-dasar-manajemen.html
https://kazenime22.blogspot.com/2019/03/karakter-keuangan-credit-scoring-by.html
https://kazenime22.blogspot.com/2015/06/akuntansi-dasar-akun-dalam-akuntansi.html
https://kazenime22.blogspot.com/2019/03/akuntansi-dasar-mengenal-jenis-jenis.html
https://kazenime22.blogspot.com/2019/12/manajemen-definisi-dan-peranan.html
https://kazenime22.blogspot.com/2019/12/manajemen-konsep-dasar-manajemen.html
https://kazenime22.blogspot.com/2019/03/karakter-keuangan-credit-scoring-by.html
https://kazenime22.blogspot.com/2015/06/akuntansi-dasar-akun-dalam-akuntansi.html
https://kazenime22.blogspot.com/2019/03/akuntansi-dasar-mengenal-jenis-jenis.html
Comments
Post a Comment