ANALISIS DAN PERSPEKTIF : RISIKO SUKU BUNGA YANG HARUS DI KETAHUI
A. Memahami Risiko Suku Bunga
Sebelum masuk ke pembahasan,
penulis ingin mengingatkan bahwa objek yang akan dibahas merupakan objek RIBA,
jadi cukup jadikan sebagai pengetahuan saja ya. Suku bunga merupakan salah satu
roda penggerak ekonomi yang terdapat dibanyak negara secara umum dimana
pergerakan suku bunga umum ini di atur dan digerakan oleh otoritas yang di
tunjuk oleh pemerintah, seperti misalnya di Indonesia otoritas yang mengatur
terkait pergerakan suku bunga secara umum ini ialah Bank Indonesia (BI).
Karena merupakan salah satu penggerak perekonomian di suatu negara bahkan diseluruh dunia maka tentunya ini perlu dikelola secara hati – hati dan tepat sehingga tidak menimbulkan permasalahan perekonomian ke depannya.
Permasalahan perekonomian yang
dapat timbul akibat pergerakan suku bunga inilah yang dimaksud dengan resiko
suku bunga yang tergolong sebagai resiko sistematis atau resiko pasar dimana
resiko ini tidak dapat dihindari, melainkan hanya mampu untuk diminimalisir
saja.
Pada umumnya perubahan suku bunga yang dilakukan oleh otoritas terkait
bertujuan untuk mengatasi masalah inflasi agar lebih terkendali, artinya tidak
baik jika inflasi naik terlalu tinggi namun disisi lain tidak baik juga jika
angka inflasi terlalu rendah.
Ketika inflasi mengalami kenaikan di luar
ekspektasi positif, biasanya otoritas terkait akan menaikan suku bunga secara
umum dalam hal ini BI 7 days repo rate dan SBI (Sertifikat Bank Indonesia) agar
masyarakat tetap bersedia menabung di bank sehingga inflasi lebih stabil dan
tentunya likuiditas perbankan menjadi lebih positif.
Demikian juga ketika mata uang suatu negara melemah terhadap mata uang lainnya, maka otoritas terkait di negara tersebut akan menaikan suku bunganya agar daya tarik mata uang negara tersebut tetap menarik dan stabil, tentunya ini pun akan berefek terhadap aktivitas ekonomi seperti menjaga daya saing produk domestik di mata internasional, menstabilkan harga barang dan jasa serta lainnya.
Resiko suku bunga ini lebih banyak dihadapi
oleh pelaku usaha khususnya investor yang memilih intrumen investasi fix income seperti obligasi berbunga
tetap, reksadana fix income, atau
kegiatan usaha seperti deposito, tabungan rencana, kredit dan lain – lain.
Meskipun begitu, equity market pun
akan akan terkena dampak atau menghadapi resiko ini.
Ini karena seperti yang penulis katakan di atas bahwa suku bunga merupakan salah satu penggerak ekonomi negara bahkan dunia saat ini. Selain itu, biasanya equity market pun memiliki gerak yang searah dengan bond market.
Sebab katakanlah ketika
suku bunga diturunkan maka cost of fund
menjadi terdiskon sehingga menjadi suatu insentif bagi emiten dan tentunya ini
membuat bond yield menjadi lebih
premium sehingga layak untuk dikoleksi investor yang tentunya mendongkrak harga.
B. Di Hantui Interest Rate Risk
Melihat ketidakpastian dan api
tekanan dari perang dagang masih terus berkobar, tentunya ini akan
mengakibatkan lesunya perekonomian dan dunia usaha. Banyak perusahaan yang akan
kehilangan pasarnya, cost membengkak,
potensi terjadinya PHK atau sulitnya perusahaan untuk berekspansi yang tentunya
membatasi jumlah lapangan kerja, inflasi yang tidak stabil dan spending masyarakat pun menurun.
Diperlukan suatu bentuk kebijakan yang prudent
dan tepat untuk mengatasi situasi tersebut, baik pemerintah maupun oleh
perusahaan. Salah satunya yang dapat dilakukan pemerintah ialah terkait
kebijakan moneternya untuk memberi tenaga bagi dunia usaha agar dapat berjalan
kencang.
Dengan menurunkan tingkat suku bunga umum, setidaknya untuk satu tahun
ke depan. Meskipun begitu, dalam jangka panjang belum terlihat pasti akan
dibawa kemana gerak suku bunga sebab akan ada president election ditahun 2020 yang akan menentukan nasib Presiden
Donald Trump beserta tensi dari perang dagang yang ia ciptakan.
https://kazenime22.blogspot.com/2019/10/analisis-dan-perspektif-perkembangan_19.html?m=1
https://kazenime22.blogspot.com/2019/07/analisis-dan-perspektif-era-baru.html
https://kazenime22.blogspot.com/2019/03/analisis-dan-perspektif-proyeksi.html
https://kazenime22.blogspot.com/2019/10/manajemen-keuangan-beberapa-pihak-dalam.html
https://kazenime22.blogspot.com/2019/10/analisis-dan-perspektif-perkembangan_19.html?m=1
https://kazenime22.blogspot.com/2019/07/analisis-dan-perspektif-era-baru.html
https://kazenime22.blogspot.com/2019/03/analisis-dan-perspektif-proyeksi.html
https://kazenime22.blogspot.com/2019/10/manajemen-keuangan-beberapa-pihak-dalam.html
Semoga bermanfaat. . . :-)
Comments
Post a Comment